Alumni STAIL Luncurkan Buku Antologi Puisi
Literasi menjadi salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang memiliki daya tarik bagi mahasiswa STAIL Luqman al-Hakim, Surabaya. Sudah banyak jurnalis dan penulis buku kelas Nasional, yang ‘lahir’ dari aktifitas ini.
Terbaru, seorang alumni tahun 2020 silam, Refra Elthanimbary, menerbitkan sebuah buku, yang ia beri judul; Lakon Abadi.
Menurut Refra, panggilan akrabnya, bukunya itu merupakan kumpulan dari puisi-puisi yang pernah dibuatnya, terutama semasa masih kuliah di STAIL.
“Tujuannya, agar lebih bermanfaat saja. Rasanya ‘berdosa’ bila kita sudah menulis, kemudian dibiarkan tercecer begitu saja,” terangnya.
Adapun mengenai isinya, mantan presiden Badan Eksekutif Mahasisiwa (BEM) STAIL ini memberi bocoran, lebih banyak ulasannya tentang semangat hidup dan perjuangan.
“Poinnya, melalui buku antologi puisi ini, saya memberi pesan, bahwa kita, manusia, adalah lakon/pemeran dari setiap apa yang ditetapkan Tuhan/Allah. Maka kita harus serius untuk menjalankannya, karena diri kita pula yang akan dimintai pertanggungjawaban,” ujarnya.
Besar harapan pemuda asal Maluku ini, karyanya mampu memberi semangat hidup bagi pembaca. Selain itu, juga bisa menjadi pemantik bagi para mahasiswa (khususnya mahasiswa STAIL), bahwa untuk menjadi penulis produktif itu bukanlah mimpi.
“Tinggal seriuslah belajar, insya Allah bisa. Apalagi di kampus (STAIL) para dosen kita siap untuk membimbing,” pungkasnya. (Robinsah)